Assalamualaikum WR.WB...:)Welcome To "APN" BLOG :)...

Kamis, 24 Januari 2013

Deskripsi jurusan di PT bidang Kesehatan


JURUSAN MEDIS

1. KEDOKTERAN UMUM / PENDIDIKAN DOKTER
MEMPELAJARI PENYAKIT, PENYEBABNYA, PENGOBATAN, DAN PENCEGAHANNYA.

SPESIALISASI STUDI
  • ILMU KEDOKTERAN DASAR : MEMPELAJARI ORGAN & STRUKTUR JARINGAN TULANG, OTOT, PEMBULUH DARAH SERTA  SARAF, PROSES PERKEMBANGAN JANIN, FUNGSI & MEKANISME SISTEM TUBUH MANUSIA, ASPEK KIMIA TUBUH, DENGAN MATA KULIAH ANATOMI, EMBRIOLOGI, HISTOLOGI, ILMU FAAL, BIOKIMIA.
  • ILMU KEDOKTERAN DASAR KLINIK : MEMPELAJARI KUMAN & PARASIT, GEJALA PENYAKIT & PENGOBATANNYA, MENYUSUN RESEP, DENGAN MATA KULIAH PATOLOGI ANATOMI, PATOLOGI KLINIK, MIKROBIOLOGI, PARASITOLOGI, FARMAKOLOGI.
  • ILMU KEDOKTERAN MEDIK : MEMPELAJARI KETRAMPILAN MENYEMBUHKAN PENYAKIT TANPA PEMBEDAHAN (TERAPI DARI LUAR/OBAT), DENGAN MATA KULIAH: ILMU PENYAKIT DALAM, ILMU KESEHATAN ANAK, ILMU PENYAKIT SARAF, KEDOKTERAN JIWA, ILMU KENYAKIT KULIT& KELAMIN, RADIOLOGI.
  • ILMU KEDOKTERAN BEDAH : MEMPELAJARI PEMBEDAHAN UNTUK PENYEMBUHAN, KEBIDANAN, FORENSIK, DENGAN MATA KULIAH: ILMU BEDAH, ILMU PENYAKIT MATA, ILMU PENYAKIT THT, ILMU KEBIDANAN & PENYAKIT KANDUNGAN.
  • ILMU KESEHATAN MASYARAKAT : MEMPELAJARI WABAH PENYAKIT DI MASYARAKAT & PENCEGAHANNYA, SURVEI & PENYULUHAN LINGKUNGAN SEHAT.
CATATAN
  • PROFESI DOKTER MENYANGKUT NYAWA MANUSIA, KARENANYA SANGAT PERLU DILANDASI ETIKA DAN INTEGRITAS MORAL.
  • KULIAH KEDOKTERAN SANGAT MENUNTUT KEAKTIFAN MEMBACA, MENGHAFAL, DAN MENALAR DENGAN KETEKUNAN & KESABARAN SERTA KETELITIAN DAN KETENANGAN SEKALIGUS KEPINTARAN MENGATUR WAKTU.
  • DOKTER HARUS SANTUN, BERWIBAWA, DAN PANDAI MEMOTIVASI
LAPANGAN KERJA
·         DOSEN, DOKTER PRAKTIK, DOKTER RUMAH SAKIT/KLINIK, DOKTER PERUSAHAAN, DOKTER LEMBAGA PEMERINTAH & MILITER, PENELITI DI PERUSAHAAN FARMASI, AKTIVIS LSM, DLL.

2. KEDOKTERAN GIGI / PENDIDIKAN DOKTER GIGI
·         MESKI FOKUS STUDINYA HANYA GIGI DAN MULUT, NAMUN LINGKUP ILMUNYA JUGA TERKAIT DENGAN BAGIAN TUBUH LAINNYA SEHINGGA DIPELAJARI JUGA DASAR-DASAR ILMU KEDOKTERAN SECARA UMUM.

SPESIALISASI STUDI
  • ILMU KEDOKTERAN GIGI DASAR : MEMPELAJARI DASAR ILMU KEDOKTERAN GIGI DAN KEDOKTERAN UMUM SEPERTI ANATOMI, FISIOLOGI, BIOKIMIA, HISTOLOGI, PARASITOLOGI, PATOLOGI, FARMASI, BEDAH, PENYAKIT DALAM, THT, SARAF, KULIT, DLL. JUGA MEMPELAJARI ILMU BAHAN KEDOKTERAN GIGI DAN ILMU TEKNOLOGI GIGI.
  • ILMU KEDOKTERAN GIGI KURATIF : MEMPELAJARI PENGOBATAN & PENYEMBUHAN PENYAKIT GIGI, MULUT & SEKITARNYA, PEMBEDAHAN KASUS MEDIS MAUPUN KASUS CACAT.
  • ILMU KEDOKTERAN GIGI REHABILITASI : MEMPELAJARI KELAINAN BENTUK LENGKUNG GIGI, POSISI GIGI, OKLUSI GIGI, BESERTA PERAWATAN & UPAYA MENORMALKAN KELAINAN TERSEBUT.
  • ILMU KEDOKTERAN GIGI PENCEGAHAN : MEMPELAJARI ILMU KESEHATAN GIGI MASYARAKAT DAN KESEHATAN GIGI ANAK.
CATATAN
  • SEBAGAIMANA ILMU KEDOKTERAN UMUM, DIPERLUKAN BEKAL ILMU BIOLOGI& KIMIA YANG CUKUP UNTUK MENUNJANG STUDI.
  • DIBUTUHKAN KELEBIHAN DALAM HAL KETRAMPILAN TANGAN DAN CITARASA SENI.
  • YANG JUGA PENTING, SERING PRAKTIK MEMBUTUHKAN PERALATAN DAN BAHAN YANG RELATIF MAHAL.
LAPANGAN KERJA
·         DOSEN, DOKTER GIGI PRAKTIK, DOKTER GIGI RUMAH SAKIT/KLINIK, DOKTER GIGI PERUSAHAAN, DOKTER GIGI, LEMBAGA PEMERINTAH & MILITER, PENELITI DI PERUSAHAAN FARMASI, AKTIVIS LSM, DLL.

3. KEDOKTERAN HEWAN / PENDIDIKAN DOKTER HEWAN
·         OBYEK STUDINYA HEWAN TERUTAMA TERNAK MAMALIA & UNGGAS. FOKUS STUDINYA KESEHATAN & PENYAKIT HEWAN, REPRODUKSI& INSEMINASI BUATAN, KESEHATAN MASYARAKAT VETERINER.

SPESIALISASI STUDI
  • ANATOMI : MENDALAMI LETAK & BENTUK TIAP JARINGAN & ORGAN. MATA KULIAH : ANATOMI & SPLANCNOLOGI, ANATOMI COMPARATIVA, ANATOMI ANGIO NEURO. ANATOMI TERAPAN, ANATOMI MIKROSKOPIK
  • FISIOLOGI & FARMAKOLOGI : MEMPELAJARI KETIDAKNORMALAN ORGAN & JARINGAN TUBUH SERTA CARA PENGOBATAN & PEMBERIAN DOSIS YANG TEPAT. MATA  KULIAH: FISIOLOGI DASAR, FISIOLOGI GUNA LAKSANA, FARMAKODINAMI, FARMAKOTERAPI, TOKSIKOLOGI & KEMOTERAPI
  • REPRODUKSI : MEMPELAJARI PEMBIBITAN YANG BAIK, SISTEM KELAMIN, KELAINAN JANIN, SISTEM & FUNGSI HORMON, INSEMINASI BUATAN. MATA KULIAH : FISIOLOGI REPRODUKSI, GINEKOLOGI, EMBRIOLOGI
  • PENYAKIT HEWAN & KESEHATAN VETERINER MASYARAKAT : MENJAGA KESEHATAN HEWAN & MEMBERANTAS PENYAKIT HEWAN YANG DAPAT MENULARI MANUSIA, MENINGKATKAN MUTU PROTEIN HEWANI. MATA KULIAH KESEHATAN LINGKUNGAN, FISIOLOGI LINGKUNGAN, ILMU KESEHATAN MAKANAN, EPIDEMIOLOGI DAN ZOONASA.
  • PARASITOLOGI &PATOLOGI : MEMPELAJARI SEMUA PARASIT & BENTUK KETIDAKNORMALAN TUBUH. MATA KULIAH : PROTOZOOLOGI, HELMINTOLOGI & ENTOMOLOGI, PENYAKIT PARASITERS, PATOLOGI UMUM, PATOLOGI SISTEMATIK.
  • KLINIK VETERINER : MENYELIDIKI PERUBAHAN & MENEMUKAN PENYEBAB PENYAKIT SECARA KLINIS. MATA KULIAH PATOLOGI KLINIK, BEDAH, DIAGNOSA FISIK, PENYAKIT ORGANIK HEWAN BESAR, PENYAKIT ORGANIK HEWAN KECIL.
CATATAN
  • SEPERTI KEDOKTERAN UMUM & GIGI, BANYAK HAFALAN NAMA DAN ISTILAH BAHASA LATIN YANG MENUNTUT DAYA INGAT KUAT, TELITI DAN TEKUN.
  • HARUS MENYUKAI BINATANG, TIDAK GAMPANG JIJIK, PHOBIA SERTA MAU BELAJAR MEMAHAMI PERILAKU HEWAN.
LAPANGAN KERJA
·         PRAKTEK SEBAGAI DOKTER HEWAN, BEKERJA DI KLINIK VETERINER, PETERNAKAN, LEMBAGA PENELITIAN, RUMAH POTONG HEWAN, INDUSTRI MAKANAN & OBAT TERNAK, AKTIVIS LSM LINGKUNGAN / PELESTARIAN ALAM, DOSEN, PENELITI, DLL.

4. FARMASI
  • MEMPELAJARI BAHAN OBAT PEMBUATANNYA, PERACIKANNYA, PENGUBAHAN BENTUKNYA, PENCAMPURANNYA, PENYIMPANGANNYA, DAN PENYERAHANNYA.
  • JUGA MEMPELAJARI JENIS PENYAKIT, PENYEBABNYA, DAN BAGIAN TU8UH YANG DISERANGNYA.
SPESIALISASI STUDI
  • BIOLOGI FARMASI : ILMU TENTANG SENYAWA KIMIA DALAM TUMBUHAN DAN HEWAN UNTUK KEBUTUHAN FARMASI DAN CARA MEMPEROLEHNYA. MATA KULIAH : ISOLASI PIPERIN, ISOLASI KLINIKA, ISOLASI KURKOMOID, ISOLASI ASAM USNAT, ISOLASI MINYAK MENGUAP, DLL.
  • FARMASETIKA : ILMU TENTANG CARA MEMBUAT SEDIAAN OBAT DALAM BERBAGAI BENTUK BERDASARKAN JENIS, STABILITAS, KEMUDAHAN PEMAKAIAN OBAT DAN PERTIMBANGAN EKONOMI. KEAHLIAN POKOK : TEKNOLOGI FARMASI UNTUK INDUSTRI  FARMASI, DAN FARMASETIKA UNTUK FORMULASI OBAT APOTIK/RUMAH SAKIT
  • KIMIA FARMASI : CARA PEMBUATAN BAHAN BAKU & PENGUJIAN MUTU PRODUK OBAT DAN KOSMETIKA. SINTESIS PENGUJIAN DILAKUKAN SECARA  ANALISIS KUALITATIF MAUPUN KUANTITATIF. JUGA PENGUJIAN MELALUI HEWAN PERCOBAAN.
CATATAN
  • HARUS MENYUKAI DAN MENGUASAI KIMIA, BIOLOGI, MATEMATIKA, FISIKA
  • HARUS ANALITIS, TEKUN, & TELITI DALAM BERBAGAI PRAKTIKUM DI LABORATORIUM
  • HARUS TAHAN BAU & TIDAK BUTA WARNA 
LAPANGAN KERJA
·         DOSEN, PENELITI, DETAILER, BEKERJA DI APOTIK, RUMAH SAKIT, INDUSTRI FARMASI, INDUSTRI MAKANAN/MINUMAN, INDUSTRI KOSMETIKA, PEDAGANG BESAR FARMASI, PEGAWAI DEPKES, ASURANSI KESEHATAN, DLL.

5. ILMU KEPERAWATAN
  • PERAWAT KINI BUKAN SEKADAR PEMBANTU DOKTER, MELAINKAN BAGIAN INTEGRAL PELAYANAN KESEHATAN YANG  BERBENTUK BIO-PSIKO-SOSIO-SPIRITUAL YANG KOMPREHENSIF BAGI INDIVIDU, KELUARGA, DAN MASYARAKAT YANG SEHAT MAUPUN SAKIT.
  • PERAWAT PROFESIONAL HARUS MEMILIKI ILMU FISIOLOGI, KESEHATAN MASYARAKAT, PSIKOLOGI, SOSIOLOGI, AGAMA, DAN PENDIDIKAN.
SPESIALISASI STUDI
  • ASUHAN KEPERAWATAN FISIOLOGI : PENERAPAN PROSES KEPERAWATAN PASIEN SEMUA USIA YANG MENGALAMI GANGUAN FISIK MELALUI PENDEKATAN PATOLOGIS & PSIKOLOGIS.
  • ASUHAN KEPERAWATAN ANAK : PERAWATAN NEONATUS, BAYI, ANAK & KELUARGANYA SECARAAMAN & EFEKTIF BALK SECARA LANGSUNG MAUPUN MELALUI KELUARGANYA.
  • ASUHAN KEPERAWATAN IBU : PERAWATAN FISIK& PSIKIS BAGI IBU MELAHIRKAN DAN KELUARGANYA.
  • ASUHAN KEPERAWATAN KOMUNITI : PENINGKATAN PEMELIHARAAN KESEHATAN MASYARAKAT MELALUI PENDEKATAN EPIDEMOLOGI, BIO-STATISTIK, DEMOGRAFI, ILMU SOSIALKULTURAL MENUJU KEMANDIRIAN HIDUP SEHAT.
  • ASUHAN KEPERAWATAN JIWA : PERAWATAN PASIEN PSIKIATRI MELALUI PENDEKATAN PSIKOPATOLOGI TERMASUK TERAPINYA SECARA LANGSUNG MAUPUN MELALUI KELUARGA DAN KOMUNITASNYA.
CATATAN
  • SAAT INI PERAWAT BUKAN HANYA WANITA.
  • PERLU MENTAL TANGGUH UNTUK MENJADI PERAWAT PROFESIONAL YANG BUKAN SEKADAR PEMBANTU DOKTER
  • BUTUH DASAR BIOLOGI, KIMIA, & MATEMATIKA SERTA BAHASA INGGRIS
  • LITERATURNYA MASIH BANYAK BERBAHASAASING.
LAPANGAN KERJA
·         LULUSAN PERAWAT BERGELAR SARJANA, SAAT INI MASIH SEDIKIT SEHINGGA TERBUKA LUAS KESEMPATAN KERJA DI SEMUA INSTITUSI MEDIS MILIK PEMERINTAH MAUPUN SWASTA SERTA ASING.

6. ILMU KESEHATAN MASYARAKAT
  • STUDI KESEHATAN MASYARAKAT BERTUJUAN MENINGKATKAN DERAJAT KESEHATAN MASYARAKAT MELALUI USAHA PENINGKATAN KESEHATAN, PERBAIKAN GIZI, DAN PENYEHATAN LINGKUNGAN.
  • ILMU INI DIKEMBANGKAN UNTUK MEMBERI BEKAL KEMAMPUAN COMMUNITY HEALTH DIAGNOSIS, PENGEMBANGAN PROYEK PROMOTIF & PREVENTIF DI BIDANG KESEHATAN, MENJADI MIDDLE LEVEL MANAGER DI INSTITUSI MEDIS, DAN MEMBANGUN MULTIDISCIPLINARY TEAMWORK DALAM BIDANG MEDIS.
SPESIALISASI STUDI
  • MATA KULIAH DASAR KEAHLIAN : DEMOGRAFiI PSIKOLOGI SOSIAL, EKONOMI, SOSIOLOGI, LOGIKA, BAHASA, FISIKA, KIMIA, MATEMATIKA, BIOLOGI, ANATOMI-FISIOLOGI, BIOKIMIA, PARASITOLOGI, MIKROBIOLOGI, FARMAKOLOGI, PATOLOGI, KESEHATAN MASYARAKAT, BIOSTATISTIK, EPIDEMOLOGI, ADMINISTRASI KESEHATAN DAN, KESEHATAN GIZI LINGKUNGAN, KESEHATAN KERJA, EKOLOGI PANGAN.
  • MATA KULIAH KEAHLIAN UMUM : BIOSTATISTIK, EPIDEMOLOGI, ADMINISTRASI PEMBANGUNAN, KOMUNIKASI, ORGANISASI & MANAJEMEN, PENGEMBANGAN KESEHATAN MASYARAKAT, PERENCANAAN & EVALUASI PROGRAM KESEHATAN, METODE PENELITIAN KESEHATAN, PENGELOLAAN OBAT, KEPEMIMPINAN PENGEMBANGAN KESEHATAN
  • MATA KULIAH KEAHLIAN KHUSUS GIZI KESEHATAN MASYARAKAT : KESEHATAN IBU & ANAK DAN KB, PENDIDIKAN KESEHATAN & ILMU PERILAKU, KESEHATAN & KESELAMATAN KERJA, PENANGULANGAN PENYAKIT, KESEHATAN LINGKUNGAN.
CATATAN
  • SELAIN BERBEKAL ILMU BIOLOGI, KIMIA & FISIKA, JUGA PERLU MENYERAP ILMU SOSIAL YANG TERKAIT
  • PERLU JIWA PENGABDIAN KEPADA MASYARAKAT
LAPANGAN KERJA
PEGAWAI DEPKES, DEPNAKER, DEPAG, KEMENTERIAN KEPENDUDUKAN DAN LINGKUNGAN HIDUP, PERUMAHAN RAKYAT, TRANSMIGRASI, SOSIAL, BKKBN, RUMAH SAKIT, LSM, PERUSAHAAN SWASTA, DOSEN, PENELITI,

Tidak ada komentar:

Posting Komentar